Kamis, 12 Juli 2012

Siswa SD Kritik Narkoba Di Karnaval Sepeda Hias


Untuk merayakkan HUT Kemerdekaan RI yang bertepatan dengan Bulan Ramadhan, Pemerintah Daerah Kabupaten Tuban memajukan jadwal karnaval, (10/07/2012) Sore hari, menggelar Pawai Sepeda Hias yang diikuti 37 (tiga puluh tujuh) peserta dari berbagai Sekolah Dasar di Tuban.

Pawai kali ini tidak seramai dan peserta tidak sebanyak tahun – tahun sebelumnya, Icha (26) warga Kelurahan Jalan Pemuda Kelurahan Kuturejo mengatakan dan merasa kemeriahan HUT Kemerdekaan RI di Tuban semakin lama semakin tidak meriah, “tidak tahu kenapa mas kok yang saya liat semakin tidak meriah seperti dulu, bahkan peserta karnaval hari ini yang saya lihat hanya 37 peserta, mungkin juga karena faktor mendekati Bulan Suci Ramadhan atau ada faktor yang lain saya tidak tahu”.

Menurut Kabag Humas Pemda Kabupaten Tuban Joni Martoyo ketika di konfirmasi, menjelaskan tentang keluhan masyarakat tersebut kemungkinan tidak meriahnya HUT Kemerdekaan RI yang bertepatan pada Bulan Ramadhan dan juga bertepatan dengan Tahun Ajaran Baru sehingga perayaan ini kita ajukan, “untuk tahun ini memang perayaan di ajukan mendadak, karena Tangal 17 Agustus bertepatan dengan Bulan Suci Ramadhan” tandas Joni.


Dari ke Tiga Puluh Tujuh peserta Karnaval tadi tampak salah satu Sekolah Dasar yang terlihat menarik perhatian masyarakat Tuban, pasalnya terlihat secara tidak langsung peserta tersebut secara tidak langsung menggkritik kondisi Kabupaten Tuban yang hingga saat ini semakin marak peredaran Narkoba sehingga mempunyai inisiatif yang bisa diacungi jempol, seorang anak yang masih duduk di bangku Sekolah Dasar dengan percaya diri membawa symbol (Jarum suntik dan beberapa symbol pil Ekstasi atau sejenisnya yang bertuliskan Say No To Drugs) di taruh di depan Sepeda Onthel Hiasnya.


Kegiatan mengenai HUT Kemerdekaan RI yang lain kemungkinan juga akan di ajukan jadwalnya.

0 Komentar:

Posting Komentar