Minggu, 22 Januari 2012

Perbaikan Jalan Desa yang Rusak

Nguruan - Minggu, 22 Januari 2012

Perbaikan jalan desa Nguruan yang lokasinya tepat dipertigaan antara jalan raya dan gang MI Musthofawiyah Nguruan dipercepat karena mengingat curah hujan yang hampir setiap hari mengguyur desa, sehingga dapat menyebabkan kerusakan jalan semakin parah dan ditakutkan membahayakan warga desa yang melewati pertigaan jalan tersebut.

Pemerintah desa yang menerima aduan warga sehari sebelumnya langsung bertindak cepat dan segera memesan pasir, batu dan semen untuk memperbaiki badan jalan yang rusak tersebut pada hari ini. "Sebenarnya masih ada 3 lokasi lain yang harus segera diperbaiki, tapi ketiga lokasi tersebut pembangunannya merupakan hak dari DPU karena letaknya di jalan raya antar desa, dan kami sudah melaporkannya tetapi belum ada respon yang positif", kata Sulkan (Kaur Pembangunan dan Pemberdayaan Desa).


Semoga perbaikan jalan desa yang dilakukan Pemdes ini dapat berguna bagi masyarakat desa Nguruan khususnya dan masyarakat luas pada umumnya. Demikian berita seputar desa Nguruan yang dapat kami posting, berita lainnya ditunggu aja ya...!!! (by : jogoboyo/jogotirto)

5 komentar:

  1. Repair of Damaged Road Village
    Nguruan - Sunday, January 22, 2012
    Repairing village road located right Nguruan dipertigaan between the highway and alley MI Musthofawiyah Nguruan accelerated because remember rainfall flushed the village almost every day, so it can cause more severe damage to roads and feared harm villagers through the fork in the road.

    The village government who receive citizen complaints directly the day before to act quickly and immediately ordered the sand, stone and cement to fix the broken body on the road today. "Actually there are three other locations that needed to be repaired, but the third is the right location is the construction of public works because of its location on the highway between villages, and we've reported it but no positive response", said Sulkan (Kaur Development and Empowerment Village) .

    May the village road repairs carried out Pemdes This can be useful for rural communities in particular Nguruan and the public in general. Similarly, news about our village can Nguruan posts, others awaited news aja ya ...!!! (by : jogoboyo/jogotirto)

    BalasHapus
  2. oke kwi, tapi pagar dan terasnya bapak iskak itu juga membahayakan dan bisa menimbulkan kecelakaan !

    bagaimana solusinya, mohon dirembuk engkang sae.
    thanks :)

    BalasHapus